IT: CHAPTER 2 (REVIEW TIME)??
RATING (7/10)
Sumber:
Kali ini saya akan review film nih. Filmnya berjudul IT: Chapter 2. IT: Chapter Two adalah film horor supernatural Amerika dan sekuel dari film 2017 IT, keduanya berdasarkan pada novel tahun 1986 IT oleh Stephen King. Film ini disutradarai oleh Andy Muschietti dan ditulis oleh Gary Dauberman. Ditetapkan pada tahun 2016, 27 tahun setelah peristiwa yang digambarkan dalam film pertama.
IT dibintangi Bill Skarsgård sebagai Pennywise the Dancing Clown, bersama dengan James McAvoy sebagai Bill Denbrough (Jaeden Lieberher sebagai Bill Denbrough muda), Jessica Chastain sebagai Beverly Marsh (Sophia Lillis sebagai Beverly Marsh muda), Bill Hader sebagai Richie Tozier (Finn Wolfhard sebagai Richie Tozier), Isaiah Mustafa sebagai Mike Hanlon (Chosen Jacobs sebagai Mike Hanlon muda), Jay Ryan sebagai Ben Hanscom (Jeremy Ray Taylor Ben Hanscom muda), James Ransone sebagai Eddie Kaspbrak (Jack Dylan Grazer sebagai Eddie Kaspbrak muda) dan Andy Bean sebagai Stan Uris (Wyatt Oleff sebagai Stan Uris muda), yang memerankan versi dewasa dari Losers Club.
IT: Chapter Two film yang menceritakan kembalinya pennywise setelah 27 tahun kemudia. Film bisa dibilang diantara bagus dan tidak bagus. Bagus karena di dalam film kita aktor yang memerankan setiap karakter dalam film mengerjakan tugasnya dengan baik tentu dengan bintang utama Bill Skarsgård sebagai Pennywise yang memberikan nuansa menyeramkan atau creepy kepada penonton. Tak lupa Bill Harder yang tampil dengan leluconnya yang menghibur. Tidak bagusnya dalah film ini masih menggunakan formula cerita yang sama dimana pannywise bangkit kembali lalu Looser Club harus memusnahkannya dan ada banyak adegan yang terasa membosankan sehingga saat saya menonton saya merasa menyianyiakan waktu mengingat film IT:Chapter Two berdurasi lebih lama dari sebelumnya yaitu selama 2 jam 50 menit. Penilaian dari saya adalah 7/10.
PS: Review ini dibuat berdasarkan pendapat pribadi penulis, jika pembaca merasa tidak setuju tidak masalah.
Komentar
Posting Komentar